06 August 2013

Chocolate Chips Muffin

Hai teman-teman..
Siapa yang tidak suka melihat jenis kue yang satu ini, dan herannya ternyata cara membuatnya sangat mudah loh.
Dan saya juga sangat tergila-gila dalam berkreasi membuat resep muffin ini.
Yang ingin saya bagikan disini adalah resep muffin dasar, yaitu resep adonan muffin dasar yang tidak akan gagal dan dapat teman-teman kreasikan sesuai selera.

Seperti yang kita tahu, ada banyak sekali jenis dan rasa muffin yang dijual di pasaran, dan ternyata kita hanya cukup mempunyai pegangan satu resep muffin dasar yang dapat kita kreasikan dengan tambahan bahan isi dan lainnya sesuai selera.
Yap! It is that simple! =D

Yuk, kita lihat resep muffin ini.

*BAHAN*
2 telur
125gr mentega
2 cups terigu
1 cup gula pasir
1/2 cup susu cair
2sdt baking powder
1/2 sdt garam
1 sdt vanilla essens
Topping sesuai selera

*CARA MEMBUAT*
- Campur gula pasir, mentega dan garam lalu kocok dengan mixer hingga lembut.
- Tambahkan telur satu per satu dan kocok lagi hingga rata.
- Campurkan tepung terigu dan baking powder, kocok kembali hingga rata. Nah, pada tahap ini, sangat disarankan agar tidak overmix yaitu berlebihan dalam mengocok adonannya. Karena apabila adonan terkocok berlebih, nanti muffin akan menjadi terlalu padat dan bantat. Sehingga saya sarankan pada tahap ini agar teman-teman menggunakan whisk atau spatula, dan pastikan berhenti mengaduk apabila adonan sudah teraduk rata. Memang apabila menggunakan whisk/spatula akan lebih banyak mengkonsumsi waktu dan tenaga, apabila teman-teman malas menggunakannya, tidak apa-apa menggunakan mixer, namun hati-hati jangan overmix.
- Tambahkan susu cair ke dalam adonan sedikit demi sedikit dan aduk kembali hingga rata.
- Masukkan vanilla essens, dan aduk kembali hingga rata.
- Pada tahap inilah teman-teman boleh berkreasi menambah topping sesuai selera, apakah itu chocolate chips, kismis, blueberry, kacang, chocochunk, atau apapun itu. Namun ingat tips ini agar toppingnya tidak tenggelam setelah dipanggang. Pastikan teman-teman mencampur toppingnya dengan sedikit terigu hingga topping terbalut semua dengan terigu sebelum dicampurkan dalam adonan, dijamin pasti topping akan tersebar indah merata dalam adonan muffin saat dipanggang.
- Masukkan adonan sama rata 3/4 penuh pada loyang muffin yang sudah dialasi kertas muffin.
- Panggang dalam oven suhu 180C selama 30 menit, atau hingga matang.

Nah, mudah sekali bukan resepnya. Bahan-bahannya pun sangat mudah didapat.
Dan kita dapat menikmati muffin hanya dalam waktu 1jam persiapan! Sangat menyenangkan bukan =D

Mari berkreasi dengan resep muffin ini! =D
Pada resep ini saya menggunakan topping chocolate chips, namun teman-teman dapat berkreasi sesuai selera apabila ingin menambahkan kismis, kacang, blueberry, dan lain-lain.
Sangat mudah dibuat dan nikmat disantap bersama keluarga dan teman-teman =D.

Love,

dr. Petty A

No comments:

Post a Comment