06 June 2013

Strawberry Cupcake

Yummy!!
Siapa yang tidak suka melihat cupcake-cupcake imut ini yang begitu menggoda..
Apalagi bila dihiasi dengan buah favorit kita masing-masing.
Kalau saya pribadi, karena saya sangat suka buah stroberi, jadi saya membuat resep cupcake dengan strawberry frosting.
Rasa stroberi yang manis-manis asam sangat merangsang lidah dan membuat kita ingin menyantapnya lagi dan lagi, heheheheh =D

Saya sangat suka cupcake, apalagi cupcake yang dihias indah dengan bermacam-macam bentuk frosting dengan aneka rasa, yummy!! Rasanya ingin segera melahapnya saja.. =P
Nah ternyata membuat cupcake juga sangat mudah dan tidak memerlukan banyak waktu.
Saya mencoba membuat cupcake dengan resep yang paling dasar dan sederhana, yaitu cupcake vanilla.
Lalu saya mencoba menantang diri sendiri untuk menghias cupcake saya, walau tidak seindah cupcake yang dijual di toko-toko, namun tetap saya senang sekali dengan hasilnya.
Rasanya pun sangat enak dan lembut, ditemani dengan rasa stroberi yang manis asam, tidak cukup kalau hanya mencoba sekali =D

Berikut resepnya,

*BAHAN* :
115gr margarin
225gr gula pasir
2 butir telur
1sdt vanila bubuk
175gr tepung terigu
1sdt baking powder
1/4sdt garam
125ml susu cair

*CARA MEMBUAT*
- Kocok margarin, gula pasir, dan telur hingga lembut (10-15menit).
- Masukkan campuran terigu, baking powder, vanilla bubuk, dan garam berselingan dengan susu cair ke dalam adonan. Kocok kembali hingga rata. (Nb. Dalam membuat cupcake jangan overmix, jadi bila adonan sudah tercampur dengan rata, jangan dikocok lagi.)
- Masukkan adonan masing-masing dalam paper cup 3/4 penuh.
- Oven dalam suhu 180C selama 15-20 menit, atau hingga matang.
- Keluarkan, dan dinginkan.

Untuk hiasan cupcake saya yang satu ini saya membuat strawberry frosting, dikarenakan saya sangat menyukai buah ini! Selain itu, stroberi selalu terlihat manis dan indah sebagai hiasan kue manapun. =)

Berikut resep frostingnya,

*BAHAN* :
1 putih telur
200gr gula pasir
6sdm air
200gr mentega tawar
Buah stroberi untuk hiasan

*CARA MEMBUAT* :
- Rebus gula pasir dan air dengan api kecil tanpa diaduk hingga gula larut, mendidih dan agak kental. Bila gula pada saat belum mendidih masih ada kristalnya, goyang-goyangkan panci hingga gula larut.
- Sementara itu, kocok putih telur hingga kaku, masukkan gula yang baru diangkat dari api, kocok terus hingga mengental. Dinginkan.
- Masukkan mentega tawar ke dalam kocokan putih telur, kocok hingga putih dan halus.
- Masukkan dalam plastik segitiga, dan hias cupcake.

Ternyata buah stroberi ini tidak hanya indah untuk dilihat, namun juga menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan.

Manfaat buah stroberi untuk kesehatan antara lain :
1.Memutihkan Gigi
Asam malat yang terkandung dalam stroberi bertindak sebagai zat yang akan mengikis dan menghilangkan beberapa noda pada permukaan gigi. Dengan mengunyah strawberry setiap hari dapat membantu untuk menyehatkan mulut, seperti : memutihkan gigi, menghilangkan bau mulut, dan membuat nafas menjadi lebih segar.

2. Mencegah kanker
Kandungan vitamin A, C, E dan Asam Ellagic yang berfungsi melumpuhkan sel kanker dalam tubuh.
Selain itu stroberi memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Antioksidan ini akan melindungi tubuh dari serangan kanker. Kandungan antioksidan dalam stroberi ini pun tetap tinggi meskipun telah diolah menjadi bentuk lain, seperti selai atau jus. Selain itu, senyawa asam ellagik dan kuersetin yang ada dalam stroberi juga dapat menghambat pertumbuhan kanker prostat, kanker payudara, kanker kulit, dan kanker hati.

3. Mengobati Jerawat
Kandungan asam salisiat di dalam strawberry memiliki manfaat untuk mengobati jerawat secara alami.

4. Menghaluskan kulit
Buah strawberry mampu mengangkat sel-sel kulit mati. Gunakan stroberi ini sebagai lulur mandi. Untuk mendapatkan manfaat lebih, campurkan stroberi yang telah dihaluskan ini dengan susu dan minyak zaitun. Selain menjadi lebih halus, kulit pun akan tampak lebih cerah.

5. Dapat mencegah terjadinya radang dan alergi
Strawberry merupakan buah-buahan yang mengandung gula rendah sehingga cocok untuk diet pengidap diabetes, melawan encok dan radang sendi.

6. Kesehatan mata
Usia dan nutrisi mempengaruhi kondisi kesehatan mata. Namun dengan adanya zat anti oksidan yang dapat memerangi radikal bebas, tentunya penuaan dini bisa dicegah.

7. Kerusakan Fungsi Otak
Makanan dan lingkungan membantu penyebaran radikal bebas yang mengancam tubuh, radikal bebas tidak hanya menyebabkan penuaan dini, namun juga mengancam kondisi fungsi otak. Namun dengan adanya vitamin C dan fitonutrient tadi hal tersebut bisa dicegah.

8. Tekanan darah tinggi
Karena kandungan potasium dan zat besi, Stroberi sangat efektif menekan tekanan darah tinggi dan membuatnya lebih seimbang kembali.

9. Penyakit jantung
Karena tinggi serat, folat, vitamin C dan anti oksidan, Strawberry cukup efektif mengurangi kadar kolesterol di dalam tubuh, dan mencegah penyakit jantung.


Wah, ternyata buah yang satu ini memang pantas dijadikan buah favorit keluarga dengan beragam khasiat yang terkandung di dalamnya.
Walaupun rasanya yang asam dan kecut, namun asyik untuk dinikmati sebagai kudapan sehat di sore hari =D

Love,

dr.Petty A
 


2 comments:

  1. Makasih Sudah Berbagi Info resep ini . Kalau Misalkan Berkenan Silakan Sahabat Pembaca Kesini http://www.resepmakananmu.com/2013/11/resep-cupcake-strowberry-spesial.html Untuk Mendapatkan Resep Cupcakes Lain Yang enak

    Semoga Berguna

    ReplyDelete